Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Ingin Belajar Materi PKN STAN, SBMPTN, CPNS, Grammar, dan Ekonomi Mikro secara gratis? Lihat disini dan Mohon Dukung Kami dalam mengembangkan Blog ini disini agar Blog ini dapat berkembang dan bisa membantu kalian dalam belajar

Contoh Soal Jarak Kecepatan dan Waktu

Edukasistan.com - Jarak waktu dan kecepatan adalah suatu kesatuan yang digunakan untuk mengukur suatu benda, entah itu untuk mengukur jarak atau waktu dan kecepatan, Untuk lebih jelas nya silakan baca materi nya disini. Setelah membaca dan mempelajari materinya sekarang kita latihan soal, yuk langsung aja jawab pertanyaan dibawah ini.
Note !!!
- Untuk Pembahasan Soal Jarak Kecepatan dan waktu Part 1 lihat disini
- Untuk Materi Jarak Waktu dan Kecepatan lihat disini
- Untuk Soal Jarak Kecepatan dan Waktu Part 2 lihat disini
- Untuk Pembahasan Jarak Kecepatan dan Waktu Part 2 lihat disini


Contoh Soal Jarak Kecepatan dan Waktu

Latihan Soal Jarak Kecepatan dan Waktu {Part 1}
1. Kecepatan fery berlari adalah 3 kali kecepatan dina berjalan. Dina meneyelesaikan ujian pukul 11.30 WIB dan kemudian berjalan pulang. Jika fery menyelesaikan ujian pukul 11.36 WIB dan kemudian berlari mengejar dina ,pukul berapa fery tepat menyusul dina ?
A. 11.39 WIB
B. 11.37 WIB
C. 11.38 WIB
D. 11.42 WIB
E. 11.40 WIB

2. Sebuah bus wisata melakukan perjalanan dari kota X ke kota Z yang berjarak 120 km dengan kecepatan rata-rata 50 km/jam. Kemudian bus tersebut kembali lagi dari kota Z ke kota X dengan rute yang sama. Total waktu perjalanan adalah 5 jam 24 menit. Kecepatan rata-rata bus tersebut saat menuju kota X adalah ?
A. 60 km/jam
B. 50 km/jam
C. 48 km/jam
D. 40 km/jam
E. 35 km/jam

Lihat Juga : Bimbel Gratis PKN STAN

3. Jika megi berjalan menempuh jarak 2/5 km dalam 5 menit, berapa kecepatan rata-rata perjalanan megi dalam 1 jam ?
A. 4 km/jam
B. 4,2 km/jam
C. 0,4 km/jam
D. 4,8 km/jam
E. 2,4 km/jam

4. Fery berangkat ke kampus STAN pukul 07.00 dan sampai tepat waktu di kampus pukul 07.30 dengan kecepatan 30km/jam. Hari ini fery sedikit terlambat dan berangkat pukul 07.10, agar tidak terlambat berapa kecepatan fery berkendara seharusnya ?
A. 45 km/jam
B. 30 km/jam
C. 50 km/jam
D. 40 km/jam
E. 55 km/jam

5. Dengan mobil, Krystal akan berangkat dari kota Busan menuju kota Incheon pada pukul 11.30 dengan kecepatan rata-rata 60km/jam. Pada saat yang sama, minhyuk juga mengedarai sebuah mobil dari kota Incheon ke kota busan dengan kecepatan rata-rata 80km/jam. Jika jarak kedua kota 560 km, mereka akan bertemu pada pukul ?
A. 15.00
B. 14.30
C. 14.00
D. 15.30
E. 13.00

" Awal dari kebijaksanaan adalah dengan menaklukan rasa takut itu sendiri "
~ Betrand Russel ~
Teacher Live
Teacher Live Tempat Belajar Gratis dan Berbagi Informasi Seputar Pendidikan, Berdiri Sejak Tahun 2020